Nurmala Selly Saputri

Peneliti
Tentang 

Selly sedang cuti.

Selly bergabung dengan SMERU pada 2014 sebagai peneliti kuantitatif. Minat penelitian utamanya berada pada bidang kesehatan, khususnya kesehatan ibu dan anak, jaminan kesehatan nasional, dan kebijakan kesehatan.

Sebagai peneliti, Selly terlibat dalam keseluruhan proses penelitian, mulai dari pengembangan rancangan dan instrumen penelitian, pengumpulan dan analisis data, sampai pembuatan laporan penelitian. Saat mengerjakan sebuah studi yang meneliti program praktik ketenagakerjaan sektor pertanian, Selly memimpin tim kuantitatif untuk mengumpulkan data tentang pekerja anak dan praktik kerja yang aman dari sekitar 500 petani di empat lokasi perkebunan tembakau di Indonesia.

Sebelum bergabung dengan SMERU, Selly bekerja sebagai asisten dosen di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia dan desainer tata letak pada Jurnal Kesmas di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia.

Keahlian 
Kesehatan ibu dan anak, jaminan kesehatan nasional, dan kebijakan kesehatan
Pendidikan 
University of Melbourne - MPH, ilmu kesehatan
Universitas Indonesia - SKM, kesehatan masyarakat

Bagikan laman ini